Masalah - masalah Yang di Alami OS Android | Solusi Hp Android

HP Android saat ini sudah tidak menjadi produk Hp yang berharga lagi , hampir semua orang bisa memilikinya, mungkin karena pola fikir manusia pada saat ini sangat tanggap dan respect pada model model terbaru, saya rasa bukan hanya produk hp saja mungkin semua produk, yang sekirang mempunya kelebihan - kelebihan tersendiri.

Masalah - masalah yang terjadi di OS HP Android
Masalah - masalah Android


 Jika anda ingin membeli sesuatu yang baru kenalilah terlebih dahulu kekurangan dan kelebihan dari prodk tersebut

Sedikit Share cara mengatasi kerusakan pada handphone Android.

Sebenarnya Penanganan masalah pada handphone berbasis Android cukup mudah, karena ada banyak hal aplikasi Android yang tidak jauh beda dengan ponsel berbasis Symbian maupun Blackberry. Misalnya saja dalam hal Format Master Code handphone Android.

Dalam beberapa kasus, yang sama terjadi pada kerusakan software handphone . Kerusakan pada software yang dapat diperbaiki dengan menggunakan metode master reset antara lain ponsel yang mengalami hang (eror), restart, terkena virus, LCD blank, application error, fitur tak berfungsi, dsb.

Berikut petunjuk penanganan kerusakan pada beberapa model ponsel Android :

1. HTC DREAM G1

Metode soft reset :

Jika handphone mengalami hang, yang anda lakukan cukup dengan mematikan/me-nonaktifkan ponsel, lalu lepaskan baterai dan tunggu sekitar 1 menit. Setelah itu pasangkan baterai kembali.

2. Metode hard reset : 
Pertama Tekan tombol menu Home serta menu power secara bersamaan selama 20 detik, lalu akan muncul gambar segitiga yang berwarna kuning pada bagian bawah tengah layar.

Selanjutnya untuk memulai proses format , tekan alt dan L, lalu tekan alt dan W bersamaan. >> Lalu, tekan tombol Home dan Back selama 20 detik. Kemudian ponsel akan melakukan restart yang menandakan bahwa proses format sudah selesai.

3. HTC MAGIC 

Matikan/nonaktifkan handphone anda. Lalu, tekan dan tahan tombol-tombol berikut : keypad Home, tombol Back, tombol keypad End call dan tombol Power secara bersamaan.

Yang Terakhir, lepaskan tombol keypad Home dan Back ketika sudah terlihat gambar Android tiga kali, lalu tekan tombol trackball.

4. HTC TATTOO

Matikan/nonaktifkan handphone anda. Lalu, tekan dan tahan tombol-tombol berikut : keypad Home, tombol Back, tombol keypad End call dan tombol Power secara bersamaan. Selanjutnya silahkan tekan tombol keypad Enter untuk memulai perintah proses hard reset.

5. HTC DROID ERIS 

Tekan dan tahan tombol Volume ke bawah dan juga tombol Send secara bersamaan.  Selanjutnya tekan tombol Power, lalu akan muncul petunjuknya selama proses ini berlangsung.

6. HTC HERO 

Tekan dan tahan tombol keypad Home dan Back secara bersamaan dalam keadaan ponsel yang mati/nonaktif. Lalu tekan dan tahan tombol End call dan Power dengan bersamaan. Pada proses ini membutuhkan waktu yang hanya beberapa detik, jadi bisa ditunggu sampai proses reset ini selesai, kemudian tekan tombol Menu.

7. MOTOROLA ANDROID 

Untuk melakukan hard reset, silahkan masuk ke Menu .Setting .Privacy .Factory data reset .Reset phone. Untuk format ponsel dalam keadaan mati/nonaktif, tekanlah tombol X pada keyboard dan tombol Power secara bersamaan, lalu lepaskan setelah beberapa saat.

Setelah muncul tampilan sebuah menu dilayar, tahan tombol Volume ke atas dan Kamera, maka akan tampil menu Recovery OS Android, kemudian arahkan krusor D-pad ke menu Go to data- factory reset – lalu tekan bagian tengah krusor D-pad untuk memilih YES.

8. MOTOROLA DEXT ANDROID 

Tekan dan tahan tombol Kamera ketika mengaktifkan ponsel, lanjutkan dengan menekan tombol Volume ke bawah untuk masuk menu Recovery mode.

Pada menu Recovery mode, tekan Alt dan L untuk reseting dan tekan tombol Menu dan tombol Back untuk Rebooting ponsel.

9. LG GW 620

Untuk melakukan format, cukup mudah dengan menekan tombol 3845#*620# lalu pilih Factory reset.

10. NEXUS ONE
Tekan dan tahan tombol Volume ke bawah lalu tekan dan lepaskan tombol Power. Saat keluar menu, akan muncul gambar kecil di bagian atas ada seorang laki-laki berskateboard. Lalu pilih clear storage dengan cara menekan dan mengarahkan tombol Volume ke atas, kemudian tunggulah beberapa saat sampai proses rebooting selesai.

cara memperbaiki kerusakan handphone , lg gw620 hang , cara reset lg gw620 bila hang , mengatasi android yang hang , tombol home android tidak berfungsi , tombol motorola android x tidak berfungsi , masalah pada ponsel.
Masalah - masalah Yang di Alami OS Android | Solusi Hp Android | Aisyah Zein | 5